WELCOME TO OFFICIAL WEBSITE LEMBAGA DAKWAH ISLAM INDONESIA KABUPATEN TEBO

Kasat Binmas Polres Tebo Terima Kunjungan DPD LDII Tebo

Tebo (09/10) - Ketua DPD LDII Kabupaten Tebo Heri Paryanto bersama jajarannya, melakukan kunjungan ke Kasat Binmas Polres Tebo. Kunjungan ini dilaksanakan pada Kamis (03/10), kehadiran mereka disambut oleh anggota Kasat Binmas Polres Tebo, Aipda Oka Mahendra dan Bripka Saprudin.

Heri Paryanto menuturkan, kegiatan DPD LDII Tebo rutin dilaksanakan 3 bulan sekali. ” Kunjungan ini bertujuan untuk melaporkan kegiatan DPD LDII Kabupaten Tebo dari tingkat PAC, PC dan DPD, serta menyampaikan Majalah Nuansa " ujarnya.

Aipda Oka Mahendra mengungkapkan, tugas kepolisian memberikan bimbingan, arahan dan informasi-informasi kepada masyarakat. ” harapan saya kegiatan ini bisa terus dilakukan untuk mempererat hubungan antara organisasi Keagamaan dengan Penegak hukum,” tuturnya.

Selanjutnya, Oka Mahendra berharap, generasi muda LDII dapat menjadi contoh yang baik. "Jangan sampai terpengaruh dengan pergaulan bebas, minum-minuman keras, seks bebas, dan perundungan," ujarnya.

Menutup wawancara, Bripka Saprudin berpesan, warga LDII jangan terpengaruh berita adu domba dan sara di tahun politik. "Jangan sampai golput dalam pesta demokrasi ini. Ciptakanlah politik yang riang gembira," tutupnya. (fdc)

0 komentar:

Posting Komentar

Pencarian