WELCOME TO OFFICIAL WEBSITE LEMBAGA DAKWAH ISLAM INDONESIA KABUPATEN TEBO

Triwanto Laporkan Kegiatan Ramadhan PAC LDII Desa Mengupeh


Tebo (28/4) - Perwakilan Anak Cabang (PAC) Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Desa Mengupeh adalah salah satu PAC yang aktif beraudiensi dengan pemerintah Desa setempat. Terbukti pada Selasa (27/4) Ketua PAC LDII Desa Mengupeh Triwanto, mendatangi Kantor Desa Mengupeh yang di dampingi Sekretaris PAC M. Irfan.

Kedatangan Triwanto ke Kantor Desa Mengupeh disambut hangat oleh Kepala Desa Al Jufri dan Kadus Niam Bulian. Tujuan dari audiensi kali ini adalah memberikan laporan kegiatan PAC sebelum dan selama bulan ramadhan 1442 H, serta memberikan tabloid Nuansa.

Audiensi sangat penting untuk menjaga hubungan baik antara pemerintah desa dengan organisasi sebagai wujud peran serta membentuk masyarakat yang profesional dan religius. (P09) 

0 komentar:

Posting Komentar

Pencarian